126. Fitur Unggulan Samsung A30 yang Wajib Diketahui Calon Pembeli

Reading Time: 2 minutes

Hal yang dipikirkan ketika mendengar nama samsung adalah produk-produk elektronik yang berkualitas. Tak terkecuali smartphone yang samsung keluarkan, salah satunya adalah samsung a30. Smartphone ini dibilang berkualitas karena mampu menyuguhkan beberapa keunggulan. Apa saja itu? Berikut adalah bahasan mengenai fitur dari samsung a30:

1. Desain Cantik

Kecantikan desain dari samsung a30 ini membuat mata sebagian besar orang akan tertuju padanya. Meskipun memiliki harga yang relatif terjangkau, namun sisi desain tidak luput dari perhatian samsung. Smartphone ini memiliki bodi belakang yang menampilkan efek pantulan cahaya seperti pelangi pada varian yang berwarna biru.

2. Layar Super AMOLED

Samsung tidak pelit untuk memberikan layar Super AMOLED pada Hp entry level nya. Layar menjadi unggulan karena berkat layar super AMOLED yang digunakan ini, membuat layar memiliki warna yang lebih hidup. Selain itu layar AMOLED dapat membantu smartphone untuk lebih menghemat baterai ketika layar dimatikan.

3. Baterai

Kapasitas baterai yang diusung oleh smartphone ini berkapasitas 4000 mAH yang dapat bertahan dalam penggunaan seharian. Selain itu ditambah dengan layar AMOLED yang hemat daya, membuat satu kesatuan yang pas dalam ketahanan baterai dari smartphone ini. Lalu, pengisian daya hp ini terbilang sudah cepat sehingga waktu pengisian daya bisa lebih singkat lagi.

4. Penyimpanan

Galaxy A30 hadir dengan dua pilihan penyimpanan internal, yaitu penyimpanan sebesar 32 GB dan 64 GB. Kapasitas ini terbilang cukup besar dan mumpuni yang bisa memenuhi kebutuhan penggunanya akan penyimpanan. Penyimpanan internal yang sudah mumpuni itu didukung dengan RAM berkapasitas 4 GB dan 3 GB untuk memastikan proses multitasking berpindah antar aplikasi dapat berjalan lancar.

5. Ukuran Layar

Luas bentang layar dari smartphone ini sebesar 6.4 inci yang terbilang cukup, tidak terlalu kecil dan tidak terlalu besar. Ukuran layar yang pas ini dapat membuat kerapatan pixel lebih meningkat dan juga tidak lupa resolusi mumpuni sudah disiapkan yaitu Full HD+ 2.340 x 1.080 Pixel.

Kesimpulannya, Samsung A30 ini memiliki berbagai fitur unggulan yang keren dan juga bisa dinikmati dalam kehidupan sehari-hari. Performa mumpuni, layar yang memanjakan mata, serta dilengkapi dengan baterai yang tahan lama menjadikannya perpaduan yang indah dalam sebuah smartphone. Berminat menggunakannya?

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top